Cara merubah Favicon bawaan Blog
Cara Merubah Favicon Blog |
Pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi pengalaman tentang bagaimana caranya merubah Favicon (Logo bawaan) pada blog.
Sobat Inspiratif semua pasti sering melihat logo yang terdapat pada sebuah situs yang lain dari biasanya kan. Padahal domain situs tersebut adalah berakhiran blogspot.com. Mungkin sempat terlintas dibenak sobat inspiratif semua, bagaimana sih merubah logo bawaan dari blog menjadi logo menarik lainnya, atau logo hasil buatan kita sendiri.
Logo bawaan blog pada dasarnya berbentuk persegi yang bertuliskan huruf B berwarna putih ditengahnya , dengan berlatar belakang berwarna orange. Sebenarnya apa sih itu Favicon ?, apa sobat ada yang bisa menjawab, apa itu favicon ?. oke sedikit penjelasan dari saya mengenai favicon
Favicon merupakan identitas sebuah blog yang biasanya pada website perusahaan diisi dengan gambar logo, namun pada blog pribadi umumnya diisi dengan gambar pemiliknya atau dengan gambar yang sesuai dengan tema blog yang dibuatnya, dengan tujuan agar blog tersebut lebih terlihat profesional dan sedap dipandang.
Simak tutorial atau cara-cara yang akan saya sampaikan berikut ini :
1. Langkah pertama : Silahkan sobat siapkan gambar persegi yang akan sobat jadikan logo pengganti favicon bawaan dari blogger. Dengan syarat gambar tersebut harus mempunyai resolusi tinggi x lebar yang sama, boleh 100x100, 200x200, 300x300 dan seterusnya ( dalam satuan pixel ). Asalkan ukuran gambar tersebut tidak lebih dari 100kb. Karena jika lebih, maka gambar tersebut tidak dapat dimuat menjadi favicon blog anda.
2. Setelah gambar tersebut anda buat atau telah anda siapkan. Silahkan anda masuk ke dashbor blog anda. lalu anda klik menu Tata Letak ==> kemudian klik Edit (pada bagian favicon), simak gambar berikut.
3. Setelah anda mengklik tab edit yang berada disebelah Favicon ( Silahkan anda Upload gambar atau logo yang telah anda buat sebelumnya dengan cara. Klik button Browse ==> setelah itu klik Simpan. Simak gambar berikut
4. Selanjutnya, silahkan anda klik button simpan setelan yang berada dipojok kanan atas dashbor blog anda, lihat kembali gambar yang ada pada langkah nomor 2 diatas ( ditandai dengan angka 3 ), lalu klik lihat blog.
Selesai.. kini logo blog anda pun sudah berubah sesuai dengan yang anda inginkan, namun jika gambar atau logo blog anda belum berubah, silahkan anda tunggu hingga 1x24 jam, tapi jika belum berubah juga, silahkan tunggu hingga beberapa hari kedepan. Sebab saya pertama kali mengganti logo blog saya, 3 hari kemudian baru bisa berubah sesuai keinginan saya, saya juga kurang tahu pasti apa penyebabnya. ( berikut ini gambar logo favicon milik saya )
Sekian tutorial saya pada kesempatan kali ini, jika anda memiliki pertanyaan seputar postingan saya kali ini atau postingan-postingan lainnya yang berada pada blog saya, silahkan anda kirimkan komentar pada kolom komentar yang telah tersedia. Atau anda juga dapat mengirimkan pesan langsung kepada saya melalui Halaman Kontak Kami
Terima kasih telah berkunjung
Salam
No comments:
Post a Comment
1. Silahkan komentar secara baik dan bijak
2. Dilarang membuat Spam pada blog ini
3. Harap Ceklis "Notify Me/Beritahu Saya" sebelum Komentar di Publish agar komentar bisa segera dibalas
4. Mohon maaf jika ada komentar yang belum sempat dijawab/dibalas
Thanks for Visitting